Customations

Custom informations mengenai komputer, gadget dan seputar teknologi terbaru.

Cara Mudah Menemukan Web Proxy Aktif

web proxy
Halo kawan, dalam dunia internet terutama anda yang sering surfing secara anonymous tentu sudah familiar dengan istilah web proxy atau proxy server. Berdasarkan definisi yang saya kutip dari Wikipedia, Server proxy adalah server (sistem komputer atau aplikasi) yang bertindak sebagai perantara permintaan dari klien untuk mencari sumber daya dari server lain. Seorang klien terhubung ke server proxy, meminta beberapa layanan, seperti file, koneksi, halaman web, atau sumber daya lain yang tersedia dari server yang berbeda dan server proxy mengevaluasi permintaan sebagai cara untuk menyederhanakan dan mengontrol kompleksitas. Proxy diciptakan untuk menambah struktur dan enkapsulasi untuk sistem terdistribusi. Saat ini, sebagian besar proxy adalah proxy web, memfasilitasi akses ke konten di World Wide Web dan menyediakan anonimitas.

Dalam dunia nyata, web proxy bisa diibaratkan sebagai kurir yang bertindak sebagai perantara yang melayani kedua belah pihak dalam suatu perkara. Web proxy sendiri dapat diibaratkan sebagai pihak ketiga selaku penyedia jasa.

Cara Mudah Menemukan Web Proxy Aktif

Kembali ke topik utama, cara menemukan web proxy aktif sebenarnya sangat mudah. Banyak aplikasi / program yang menawarkan kemudahan untuk menemukan web proxy baik yang berbayar maupun program gratisan. Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba menggunakan tool gratisan bernama Proxy Finder Premium yang bisa didownload secara langsung dari website tempat berbagi program seperti Softpedia. Program ini berlisensi gratis atau free namun dengan embel-embel ad-supported atau terdapat iklan yang tampil dalam program namun tidak begitu mengganggu.
  1. Download Proxy Finder Premium. lakukan penginnstalan di komputer kemudian jalankan.
  2. Klik tombol find proxy, tunggu beberapa saat sampai Proxy Finder Premium menemukan sejumlah web proxy aktif yang tersusun dalam daftar.
  3. Simpan daftar poxy dalam bentuk text file ke folder yang mudah diakses, misalnya disini saya menyimpan daftar proxy di D:\Daftar Proxy\proxy-list-1.txt. Pilihan lainnya adalah menyimpan daftar proxy kedalam format excel. 
    web proxy finder program

Sangat mudah dan cepat. Untuk menggunakannya, pergi ke pengaturan browser dan ubah setting proxy sesuai dengan pilihan kita. Untuk Firefox, klik Option > Advanced > Network. Pada tab Connection klik Setting, isikan web proxy beserta port secara manual dan klik OK untuk menerapkan perubahan. Pada Google Chrome, klik Settings > Show advanced settings > Change proxy settings. Pilih koneksi yang kita gunakan dan klik tombol settings, isikan web proxy beserta port-nya.

Cara yang lebih mudah, kita bisa menggunakan sebuah program yang mampu mengorganisir ratusan bahkan ribuan web proxy yang sudah kita dapat dan secara otomatis dapat melakukan switching antar proxy. Kita akan membahasnya dalam bahasan selanjutnya untuk pembahasan yang lebih detail.
loading...

0 Komentar Cara Mudah Menemukan Web Proxy Aktif

Post a Comment
Back To Top